Ujian Nasional

Pertanyaan

Jelaskan pengaruh agama terhadap kehidupan diri sendiri,sesama,dan tuhan





pelajaran agama

2 Jawaban

  • memberikan ketenangan jiwa
  • 1. Sebagai etos pembangunan
    Maksudnya adalah bahwa agama menjadi anutan seseorang atau masyarakat jika diyakini dan dihayatim secara mendalam mampu memberikan suatu tatanan nilai moral dalam sikap. Penerapan agama lebih menjurus keperbuatan yang bernilai akhlak dan bukan untuk kepentingan lain. Segala bentuk perbuatan individu maupun masyarakat selalu berada dalam suatu garis yang serasi dengan peraturan dan aturan agama dan akhirnya akan terbina suatu kebiasaan yang agamis.
    2. Sebagai motivasi
    Ajaran agama yang sudah menjadi keyakinan mendalam akan mendorong seseorang atau kelompok untuk mengejar tingkat yang lebih baik. Pengalaman ajaran agama tercermin dari pribadi yang berpartisipasi dalam peningkatan mutu kehidupan tanpa mengharapkan imbalan yang berlebihan. Keyakinan akan balasan Tuhan terhadap perbuatan baik telah mampu memberikan ganjaran batin yang akan mempengaruhi seseorang untuk berbuat tanpa imbalan material. Balasan dari Tuhan berupa pahala bagi kehidupan akhirat lebih didambakan oleh penganut agama yang kuat.
    Melalui motivasi keagamaan seseorang terdorong untuk berkorban baik dalam bentuk materi maupun tenaga atau pemikiran. Pengorbanan seperti ini merupakan aset yang potensial dalam pembangunan.
    Fungsi agama dalam masyarakat antara lain:
    1. Berfungsi Edukatif
    2. Berfungsi penyelamat
    3. Berfungsi sebagai perdamaian
    4. Berfungsi sebagai social control.
    5. Berfungsi sebagai pemupuk rasa solidaritas
    6. Berfungsi transformatif
    7. Berfungsi kreatif
    8. Berfungsi sublimatif

Pertanyaan Lainnya