Matematika

Pertanyaan

sebuah panci berisi air diletakkan di atas kompor. suhu air dalam panci mula mula 15 derajat celsius. setelah api kompor hidup suhu naik 5 derajat celsius setiap menit. berapa derajat suhu air di dalam panci tersebut setelah 10 menit

1 Jawaban

  • Sebuah panci berisi air diletakkan di atas kompor. Suhu air dalam panci mula mula 15 derajat celsius. Setelah api kompor hidup, suhu naik 5 derajat celsius setiap menit. Suhu air di dalam panci tersebut setelah 10 menit adalah 65 derajat celcius. Hasil tersebut diperoleh dengan operasi hitung perkalian dan penjumlahan.

    Pembahasan

    Diketahui

    Suhu mula-mula = 15⁰ C

    Setiap menit, suhu naik 5⁰ C

    Ditanyakan

    Suhu pada saat 10 menit = … ?

    Jawab

    Karena setiap menit suhu naik 5⁰ C, maka setelah 10 menit suhu naik sebesar

    = 10 × 5⁰ C

    = 50⁰ C

    Jadi suhu air dalam panci setelah 10 menit adalah

    = 15⁰ C + 50⁰ C

    = 65⁰ C

    Pelajari lebih lanjut  

    Contoh soal lain tentang bilangan bulat

    • Suhu udara di Bromo: https://brainly.co.id/tugas/16555466
    • Kenaikan suhu ruangan: https://brainly.co.id/tugas/65660
    • Ketinggian gunung Merbabu: https://brainly.co.id/tugas/21337415

    .

    ------------------------------------------------

    Detil Jawaban    

    Kelas : 7

    Mapel : Matematika  

    Kategori : Bilangan  

    Kode : 7.2.2

    Kata Kunci : Sebuah panci berisi air diletakkan di atas kompor

Pertanyaan Lainnya