Jelaskan tentang hal yang menjadi acuan untuk menentukan tingkat pembangunan suatu negara ??
IPS
anaalal05
Pertanyaan
Jelaskan tentang hal yang menjadi acuan untuk menentukan tingkat pembangunan suatu negara ??
1 Jawaban
-
1. Jawaban sukamdi11
Suatu negara bisa dikatakan maju atau berkembang, berdasarkan dari berbagai indikator yang menjadi titik acuan apakah negara itu dapat dikatakan maju atau belum. Berikut ini ada beberapa acuan yang digunakan untuk menentukan tingkat pembangunan suatu negara.
1. Pendapatan Perkapita
Pendapatan masyarakat rata-rata pertahun bisa memprediksi apakah negara tersebut merupakan negara maju atau belum. Semakin tinggi pendapatan perkapita, dalam suatu standard tertentu, maka dapat dikatakan bahwa masyarakat berada pada pembangunan negara dalam tingkat tinggi.
2. Jumlah Masyarakat Miskin
Di Indonesia jumlah masyarakat miskin masih mencapai hampir sepertiga dari penduduk seluruhnya. Hal ini menunjukkan bahwa negara kita belum dapat dikategorikan sebagai negara maju. Dengan melihat jumlah masyarakat miskin, negara dapat mengetahui bagaimana hasil pembangunan selama ini.
3. Kesenjangan Sosial
Kesenjangan sosial yang tinggi di antara masyarakat negara menunjukkan bahwa persebaran kekayaan dan prestasi belum rata di masyarakat. Negara harus bisa mengatur sehingga di masyarakat tidak ada yang terlalu kaya atau terlalu miskin.
4. Kematian Bayi
Kematian bayi dalam tingkat besar menunjukkan bahwa pembangunan terutama dalam bidang kesehatan masih rendah.
5. Pertumbuhan Penduduk
Apabila pertumbuhan penduduk terlalu banyak tanpa diimbangi oleh jumlah lapangan pekerjaan dan lahan tanah tempat tinggal menunjukkan bahwa pembangunan masih kurang rata terutama dalam hal pendidikan.
6. Tingkat Melek Huruf
Acuan selanjutnya adalah dengan mengetahui berapa banyak masyarakat suatu negara bisa membaca dan menganyam pendidikan di sekolah. Jika banyak masyarakat miskin yang tidak bisa sekolah itu berarti negara belum melakukan pembangunan dengan baik.
7. Konsumsi listrik dan energi
Konsumsi listrik dan energi berlebih menunjukkan juga pendapatan masyarakat yang tinggi, dan juga menunjukkan lebih banyak lapangan industri dibandingkan lahan pertanian non-listriik.
8. Rata-rata panjang usia
Angka Harapan Hidup yang masih rendah, disebabkan oleh faktor kemiskinan dan kurang kesehatan. Masyarakat di negara maju memiliki angka harapan hidup yang tinggi yakni sekitar 80 tahunan. Sementara negara berkembang masih berkisar usia 40-60 tahun.
Selain itu ada juga indikator khusus yang disediakan oleh UNDP berupa Human Development Index (HDI) yang dapat mengukur tingkat pembangunan secara langsung. HDI ini berdasarkan tiga hal yaitu, panjang usia, pengetahuan, dan standar hidup.